Cara Cek Touchscreen di HP Android Kamu

  • Droidinside
  • May 18, 2020
Cara Cek Touchscreen di HP Android Kamu

Cara cek Touchscreen pada ponsel memang benar-benar harus kalian lakukan pertama kali saat kalian membeli ponsel, karena beberapa saat lalu admin mengantarkan membeli ponsel realme C2 ternyata ada bug multitouch dan seller tidak mau tanggung jawab, nah jika kalian tidak ingin punya pengalaman seperti mimin droid, kali ini langsung dishare Cara Cek Touchscreen di HP Android Kamu supaya bisa tahu langkah-langkahnya.

Test Touchscreen adalah cara atau mengetes supaya mengetahui bahwa layar sentuh di ponsel kamu benar-benar bisa digunakan dengan baik tampa ada kendala sedikitpun , karena setiap sudut dari layar sentuh sangat berpengaruh ke penggunaan ponsel itu sendiri.

Cara Cek Touchscreen

Cara Cek Touchscreen xiaomi

Berbeda dengan smartphone lainnya, Xiaomi mempunyai kode dial cek seluruh ponsel xiaomi, kode dialnya adalah [*#*#64663#*#*] caranya sangatlah mudah kalian tinggal masukkan kode dial tersebut (tanpa tanda kurung) lalu tekan panggil, nanti kalian akan disuguhkan semua test hardware pada ponsel tersebut. Dari cek version info, SIM Card, Diplay dll, tapi karena post ini di fokuskan ke cek layar maka silahkan pilih menu di display untuk mengetes layar kamu. Oh iya Cara cek Touchscreen Xiaomi 4a sudah admin buktikan dengan dial tersebut.

Cara Cek Touchscreen Asus

Untuk asus juga tidak ketinggalan dengan ponsel Xiaomi, Asus mempunyai kode sendiri untuk pengetesan atau pengujian hardware dari ponsel asus itu sendiri, caranya mudah kaian hanya harus jalankan aplikasi kalkulator pada ponsel asus kalian lalu masukkan kode/angka berikut [.12345+=] tanpa tanda kurung, nanti akan muncul pilihan cek semua hardware test atau single test, disana kalian juga bisa mengecek seluruh hardware.

Cara Cek Touchscreen Oppo

Untuk ponsel Oppo kalian juga disediakan kode dial untuk pengecekan hardwarenya , silahkan masukkan kode dial [*#800#] nanti kaian akan diarahkan ke Enginer mode, lalu silahkan pilih di menu Touchscreen untuk pengecekan. Tambahan untuk beberapa type oppo mungkin tidak support untuk kode dia tersebut.

Aplikasi Cek Layar HP

Untuk cara cek touchscreen ponsel android yang lain, kaian bisa menggunakan aplikasi yang direkomendasikan droidninside dibawah ini, untuk realme c2 kemarin admin menggunakan aplikasi multitouch tester  saja.

 

Multitouch Tester

Multitouch tester adalah aplikasi yang sering digunakan untuk mengecek multitoch dan ghost touch, aplikasi ini sangat mujarab untuk mengetahui layar sentuh tesebut error atau menekan sendiri.

Multitouch Tester

Multi Touch Test

Multi Touch Test ini berbeda dengan aplikasi diatas, aplikasi ini mempunyai 3 fitur unggulan yaitu : Multi Touch Test, Paint Test dan Colour Test, jadi kaian bisa mengetes 3 fungsi sekaligus dengan aplikasi tersebut.

Multi Touch Test APK

Display Tester

Kalau display tester adalah aplikasi untuk mencari tahu apakah layar kamu sedang mengalami ganguan atau sedang bermasalah.

aplikasi display tester

Fix Dead Pixel

Fix Deap Pixel adalah aplikasi untuk mengecek, mendeteksi dan memperbaiki dead pixel pada layar kamu, apa itu dead pixel, dead pixel adalah lokasi di layar sentuh kamu yang tidak bisa disentuh atau sudah mati

Dead Pixel Test

Touchscreen Test

Dengan menggunakan aplikasi Touchscreen test kaian bisa menemukan lokasi atau sudut mana sentuhan tidak berfungsi atau dead pixel.

aplikasi Touchscreen Test

Tambahan

  • Cara cek touchscreen realme kaian bisa menggunakan saran aplikasi yang paling atas yaitu Multitouch Tester, karena dari kebanyakan ponsel Realme mengalami kendala bug multitouch dan ghost touch, bukti yang nyata adalah saat test di Realme C2 ponsel tersebut nyaman saat menggunakan 2 jari saja, tapi ketiga test menggunakan lebih dari dua jari, maka akan terdeteksi ghost touch di ponsel tersebut.
  • Kode Dial Universal untuk semua HP bisa kaian coba DIAL ini : [*#0*#*] atau [#*#0*#*#*] nanti kalian akan diarahkan untuk test Touchscreen.

Related Post :
Subscribe
Notify of
guest

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments