Cara Menampilkan Persentase Baterai Vivo Mudah

  • Droidinside
  • Mei 19, 2022
menampilkan persentase baterai vivo

Kira-kira kapan ya kamu harus ngecas hp Vivo? Dengan kamu menampilkan persentase baterai Vivo, bisa ditentukan kapan seharusnya diisi daya lagi. Karena dengan mengisi daya yang tepat dan teratur dapat membuat baterai ponsel jadi lebih awet.

Selain itu, kalau besarnya baterai kelihatan. Kamu juga bisa memperkirakan hp bisa bertahan berapa jam lagi sebelum dicas. Kesehatan baterai yang ditunjukkan dengan cepat tidaknya baterai terkuras juga bisa dilihat dengan mudah melalui persentase baterai. Bagi gamer, ada tanda angka besarnya baterai digunakan untuk memperkirakan berapa persen baterai habis ketika bermain game. Bisa melihat 1 match habis berapa persen. Sehingga bisa memperkirakan berapa lama untuk bermain game.

Lalu bagaimanakah cara untuk mengetahui persentase baterai hp Vivo? Droidinside tunjukkan beberapa tips untuk kamu.

Cara Menampilkan Persentase Baterai Vivo

Ada beberapa langkah untuk memunculkan angka di baterai ponsel ini. Sesuai dengan sistem operasi dan antarmuka ponsel yang digunakan. Untuk hp Vivo tidaklah sulit melakukannya. Ikon baterai biasanya ada di bagian atas ponsel tepatnya sebelah kanan layar. Kelebihan yang dimiliki ponsel Vivo adalah mampu memilih posisi persentase baterai (bisa kayak Xiaomi). Gak kayak hp Oppo yang sebagian produknya memunculkan angka baterai di dalam ukurannya kecil.

Disesuaikan dengan pengaturan ponsel yang ada, berikut ini cara menampilkan persentase baterai Vivo:

Melalui Pengaturan Bilah Status

  • Buka Pengaturan (atau buka bilah notifikasi lalu klik tombol Gear)
  • Pilih menu Bilah Status Dan Pemberitahuan
  • Klik Persentase Baterai / Mode Tampilan Persentase Baterai
  • Pilih Ikon Di Luar Baterai
  • Atau Ikon Di Dalam Baterai
  • Angka persentase baterai akan muncul sesuai dengan posisi yang diinginkan
cara menampilkan persentase baterai di hp vivo

Umumnya cara menampilkan persentase baterai Vivo ini bisa diterapkan di ponsel Vivo V series. Seperti pada Vivo V21, Vivo V11, V7, V20 dan pada beberapa ponsel Vivo dengan versi antarmuka FunTouch yang sama. Atau bisa dibilang hp yang sedikit jadul.

Melalui Pengaturan Baterai

Pada ponsel Vivo series Y, ada perbedaan dalam memunculkan angka persen di baterainya. Seperti pada produk Vivo Y12, Y12i, Y12s, Vivo Y33S, Vivo Y53S dan sedikit pada V series (Vivo V23e, V21) Posisi yang berbeda ini dimungkinkan untuk segmentasi pengguna ponsel yang berbeda. Langkah untuk menampilkan persentase baterai Vivo yang satu ini yaitu:

  • Buka Pengaturan
  • Pilih Menu Baterai
  • Klik menu Persentase Baterai sehingga tombolnya menjadi aktif
  • Sekarang persentase baterai sudah muncul
cara menampilkan persentase baterai hp vivo

Melalui Pengaturan Bilah Status

Cara menampilkan persentase baterai Vivo dibawah ini juga sama seperti mengatur lewat menu Baterai. Jadi ini bisa dijadikan alternatif menu untuk mengaktifkan tampilan baterai. Langkahnya:

  • Buka Pengaturan
  • Tampilan Dan Kecerahan (Tampilan)
  • Bilah Status
  • Klik Persentase Baterai
  • Maka status bar akan memiliki angka persen baterai di sebelahnya

Melalui Fitur Pencarian Di Pengaturan

  • Buka pengaturan ponsel Vivo kamu
  • Klik tombol Kaca Pembesar di bagian atas
  • Ketikkan: Baterai
  • Klik OK/Search/Kaca Pembesar di Keyboard
  • Maka semua menu Baterai akan muncul
  • Pilih menu dengan tulisan Persentase Baterai
  • Kamu akan diarahkan untuk mengubah pengaturan disana
  • Klik untuk mengaktifkan toggle Persentase Baterai atau memilih posisi baterai
  • Persentase baterai akan muncul di dekat baterai

Untuk Hp Vivo Jadul

Dengan sistem operasi Nougat dan Marshmallow, Vivo Y53, Y69, Y25, V5S dan sejenisnya keluaran dibawah tahun 2018. Untuk memunculkan besarnya baterai yaitu:

  • Buka Pengaturan
  • Status Bar Dan Pemberitahuan
  • Klik Persentase Baterai

Penutup

Kamu bisa pilih dari menu-menu diatas itu, mana yang paling pas untuk hp Vivo kamu. Ya karena beda tipe bisa beda tempat di pengaturan untuk memunculkan baterai. Tapi lebih enak langsung pake fitur search aja deh. Lebih cepet dan tentunya langsung klik, tapi mungkin perlu ngetik kata kunci terlebih dahulu.

Itulah beberapa cara menampilkan persentase baterai Vivo. Untuk ponsel Vivo yang lebih baru (keluaran tahun 2021 hingga lebih baru) tidak ada pilihan untuk mengubah posisi persentase baterai. Yaitu pada tutorial melalui Bilah Status dan menu Baterai di Pengaturan. Secara otomatis ketika menu persentase dimunculkan, baterai akan ada di luar baterai.

Post Terkait :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.