Droidinside.com punya rekomendasi aplikasi file manager terbaik untuk ponsel Android kamu. Cocok digunakan pada ponsel pintar dengan antarmuka Android Stock/Android Pure. Soalnya biasanya gak ada aplikasi untuk manajemen file disana.
Beberapa aplikasi penjelajah file ini juga memiliki fungsi khusus yang lebih baik. Seperti dapat menjadikan beberapa file terkompresi dalam bentuk Zip. Ada juga yang bisa menganalisis file besar yang bisa ditemukan dan dihapus dengan mudah. Berikut ini aplikasi file manager terbaik untuk kamu.
Aplikasi File Manager Terbaik
1. Asus File Manager
Memang sekarang ini aplikasi file manager ini tidak tersedia di Play Store. Bisa kamu unduh melalui penyedia aplikasi pihak ketiga seperti APKPure atau APKMirror. Lakukan pencarian di Google dengan kata kunci download Asus file manager.
Aplikasi pengelola file bawaan Asus ini ukurannya paling masuk akal menurut admin. Tidak ada iklan yang bakalan nyerang layar Hp kamu ketika aplikasi ini digunakan. Terdapat penganalisis file besar dan lokasi file tersebut yang kemudian bisa dihapus untuk melegakan memori.
Asus file manager memiliki fungsi khusus untuk mengintip isi file Zip yang ada pada penyimpanan. Berbeda dengan pengelola file lainnya yang apabila ingin mengetahui isi sebuah file terkompresi harus mengekstraknya terlebih dahulu.
Carilah aplikasi file manager terbaik dari Asus ini yang sesuai dengan ponsel kamu. Karena beberapa versi lawas tidak cocok/kompatibel dengan sistem operasi android yang lebih baru. Ini juga aplikasi wajib diinstal di Max Pro M1.
2. Files By Google
Ukuran aplikasi Files By Google cukup kecil untuk diinstal. Aplikasi yang resmi dari Google ini memiliki keunggulan di pembersih filenya. Ada saran pembersihan yang dapat mendeteksi gambar meme, file screenshot, gambar di Whatsapp dan file besar.
Kamu dapat dengan mudah mengirim file secara Offline dengan aplikasi manajerial berkas ini. Fitur Folder Aman dapat kamu gunakan untuk mengunci sebuah file atau folder dan dapat disembunyikan. Fitur ini dimiliki juga oleh ponsel Samsung.
3. ES File Explorer
Mungkin karena cukup bagus aplikasinya, ketika kamu mengecek di Play Store akan ada banyak duplikat atau KW dari aplikasi ini. Dikembangkan oleh DO Global Tiongkok, kamu perlu mengunduhnya dari luar Play Store. Aplikasi ini dihapus dari Play Store karena ada celah keamanan yang dapat menyebabkan pencurian data.
Sebaiknya kamu mengakses aplikasi ES ini saat offline, atau jangan beri akses internet pada aplikasi ini. Cari dari Google, ES File Explorer dan pastikan logo aplikasinya sesuai. Aplikasi gratis ini cukup istimewa khususnya pada pengguna ponsel Xiaomi.
Pengguna MIUI 12 seringkali mengalami File Lainnya dalam ponsel Xiaomi mereka begitu besar mempersempit penyimpanan. Fungsi yang menarik dari ES File Explorer adalah dapat membantu menghapus file lainnya di ponsel Xiaomi dan ponsel lainnya. Itulah mengapa admin memasukkan ES sebagai aplikasi file manager terbaik.
4. Root Explorer
Sebuah aplikasi file manager terbaik untuk kamu yang mengerti secara mendalam file sistem yang ada pada ponsel. Aplikasi ini membutuhkan akses Root pengguna yang menjadi keunggulannya. Root memang tidak direkomendasikan untuk kamu yang tidak mengerti akan hal ini.
Melalui Root Explorer, kamu bisa menghapus aplikasi bawaan ponsel. Bisa menghapus seluruh file sistem sekalian. Artinya jika salah menghapus file dalam penyimpanan, dapat membuat ponsel Bootloop.
5. Manager File (Tanpa Iklan) – EA
Sebuah fungsi pengelola file yang paling utama adalah kenyamanan dan kemudahan dalam penggunaan. Buat apa file manager bagus-bagus tapi selalu terganggu dengan iklan. Aplikasi file manager terbaik ini ukurannya kecil dan tersedia di Play Store secara gratis. Keunggulan yang dimiliki adalah tanpa iklan yang mengganggu.
Kelebihan lain dari aplikasi ini adalah kamu bisa sesuaikan tampilannya. Skema warna bisa diubah sesuai keinginan dan mengandung berbagai kebutuhan untuk pengelolaan file. Terdapat menu untuk membagikan aplikasi ini dengan mudah. Dilihat dari tampilan yang dimiliki, aplikasi ini cukup ringan digunakan
Penutup
Pada akhirnya aplikasi file manager terbaik adala sesuai dengan kebutuhan pengguna. Sesuai dengan kebutuhan untuk menghapus file sampah sistem. Ada yang digunakan hanya untuk memindahkan file. Sebagian ada yang membutuhkan akses root untuk menghapus bloatware atau aplikasi bawaan.