Cara Mematikan Data Internet Aplikasi Oppo

  • Droidinside
  • Sep 22, 2021
Mematikan Data Internet Aplikasi Oppo

Dengan mematikan data internet aplikasi Oppo, sebuah aplikasi tidak lagi dapat mengurangi kuota yang kamu miliki. Secara umum kalau kita menggunakan aplikasi yang benar-benar online, dia bisa menggunakan data dari dua jalur. Satu data seluler kartu sim kamu yang biasanya diisi paketan, jalur satunya dari Wifi. Keduanya membuat aplikasi yang berbasis online bisa berjalan dengan mulus.

Tapi sebagian aplikasi seperti pembaca PDF, pembuka file Office dan Game Offline sebenarnya tidak membutuhkan data seluler atau wifi untuk bisa berjalan dengan lancar. Ada juga aplikasi dan game lain yang tidak butuh akses internet juga.

Seringkali aplikasi Offline tersebut tetap menggunakan data internet yang kita miliki. Paling umum adalah untuk memunculkan iklan yang mengganggu. Aplikasi offline yang gratis kita unduh dari Play Store biasanya memuat iklan. Dan salah satu manfaat dalam mematikan data internet aplikasi Oppo adalah untuk mencegah iklan muncul sebelum aplikasi dapat mengakses internet. Lalu bagaimanakah caranya? Droidinside paparkan dibawah ini.

Cara Mematikan Data Internet Aplikasi Oppo

Ada beberapa cara yang bisa kamu terapkan dalam membatasi akses internet sebuah aplikasi di ponsel Oppo. Perbedaannya adalah sesuai dengan versi Android yang dimiliki ponsel tersebut. Dari yang lawas hingga yang baru dibawah ini bisa kamu coba satu persatu.

Melalui Manajemen Aplikasi

Yang pertama ini adalah membuka semua aplikasi, kemudian setelan aplikasi diubah agar tidak bisa mengakses internet. Langkahnya:

  • Buka Pengaturan
  • Pilih Manajemen Aplikasi
  • Ketik Daftar Aplikasi
  • Setelah muncul semua, klik pada aplikasi yang ingin dimatikan data internetnya
  • Pilih Detail Penggunaan Data
  • Ketuk pada Matikan Data Seluler dan Nonaktifkan Wi-Fi
  • Aplikasi tersebut kini sudah tidak dapat mengakses internet lagi baik apabila data seluler diaktifkan maupun mendapat koneksi Wifi.

Untuk yang satu ini, cara mematikan data internet aplikasi Oppo bisa diterapkan pada sistem operasi Android dengan versi ColorOS 7 keatas. Seperti Oppo A33 (2020), A53, A54 dan semua ponsel merek ini keluaran tahun 2020 keatas. Atau bisa dibilang masuk ke jajaran ponsel baru.

Cara mematikan data internet aplikasi Oppo model baru bisa lebih mudah juga. Aplikasi yang muncul pada layar utama yang ingin dimatikan datanya:

  • Tekan dan tahan ikon aplikasi
  • Pilih Info Aplikasi
  • Ketuk pada Detail Penggunaan Data
  • Pilih matikan Data Seluler dan Nonaktifkan Wi-Fi

Intinya adalah sama yaitu membuka setelan aplikasi tertentu. Kemudian mematikan akses Data Seluler dan Wifi.

Melalui Pengaturan Data Seluler

Jika ponsel Oppo kamu termasuk kategori yang lebih lawas, setidaknya keluaran tahun 2018 kebawah. Biasanya menggunakan sistem operasi Android 5 (lollipop), untuk membatasi data internet sebuah aplikasi yaitu:

  • Buka Pengaturan
  • SIM Ganda & Data Seluler
  • Scroll atau usap layar ke atas, untuk menemukan daftar aplikasi yang bisa mengakses internet ditandai dengan tombol aktif
  • Klik pada aplikasi yang ingin dimatikan akses data selulernya
  • Setelah posisi Off, aplikasi tidak lagi bisa mengurangi kuota data kamu
    menonaktifkan data seluler sebuah aplikasi di oppo

Namun untuk kategori ponsel jadul ini, aplikasi masih bisa menggunakan akses koneksi Wifi. Karena kelemahan yang dimiliki sistem, pada setelan ini khusus untuk memblokir koneksi data seluler saja. Ponsel Oppo tipe A37, A57, A39, A59, F1s dan lain sebagainya dengan user interface ColorOS 3.

Setelan Perizinan Jaringan Aplikasi

Cara mematikan data internet aplikasi Oppo ini hampir sama seperti yang telah dijelaskan sebelumnya. Tekan dan tahan aplikasi untuk mempersonalisasikan jaringan internet agar aplikasi yang dimaksud tidak bisa mengakses internet. Namun agak sedikit berbeda untuk jenis ponsel Oppo dengan sistem operasi Android Oreo. Layaknya Oppo A3s, A5s dan ponsel satu angkatan memiliki sistem operasi yang sama langkahnya:

  • Buka Pengaturan
  • SIM Ganda & Seluler
  • Pilih Apli Memakai Wi-Fi & Data Seluler
  • Ketuk pada aplikasi yang ingin dimatikan data selulernya
  • Pilih Tutup (ini akan memblokir aplikasi jika mengakses data seluler dan Wifi secara bersamaan)
  • Atau kamu bisa pilih Wifi saja, sehingga aplikasi tetap bisa berjalan semestinya melalui jaringan Wifi.
    menonaktifkan data internet aplikasi oppo

Cara tersebut juga bisa diakses melalui beberapa cara, yaitu mengakses Manajemen Aplikasi seperti tutorial di atas kemudian memilih aplikasi tertentu. Selanjutnya:

  • Setelan perizinan aplikasi akan terbuka
  • Pilih Status Penggunaan Data
  • Ijin Jaringan
  • Pilih Tutup (atau Wifi saja)

Untuk membuka setelan Status Penggunaan Data tersebut, bisa juga melalui Tekan Dan Tahan Aplikasi pada layar utama. Kemudian pilih Info Aplikasi. Setelan tersebut akan terbuka dan bisa untuk mematikan data internet aplikasi Oppo.

Penutup

Menghentikan aplikasi agar tidak dapat mengakses data seluler pada ponsel Oppo tersebut cukup bervariasi kan? Setelah kamu mematikan akses data, aplikasi tidak bisa menerima data lagi. Ini cukup memberikan manfaat bagi mereka pengguna aplikasi yang seharusnya Offline agar iklan tidak muncul.

Mematikan data internet aplikasi Oppo juga sangat berguna untuk menonaktifkan Whatsapp secara sementara. Jika kamu ingin WA tidak aktif namun tetap bisa internetan di hp Oppo, tinggal matikan data aplikasi WA. Jika ingin aktif Whatsapp lagi, tinggal hidupkan akses internet aplikasi tersebut untuk data seluler maupun Wifi.

Related Post :
Subscribe
Notify of
guest

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
Copyright © 2016 - 2024 • All rights reserved.