Atasi Masalah Setelah Update MIUI 12

  • Droidinside
  • Jan 12, 2021
masalah setelah update miui 12

Antarmuka terbaru dari Xiaomi ini beberapa pengguna mungkin kurang suka. Soalnya ada beberapa masalah setelah update MIUI 12. Layaknya ponsel Xiaomi yang mendapat pembaruan MIUI 11, beberapa diantara mereka banyak yang mengalami masalah.

Sebenarnya menurut admin tidak ada yang salah dengan MIUI 12. Banyak sekali pengguna yang menginginkan update ini. Namun, namanya juga manusia. Saat pembaruan sedang diracik oleh developer banyak yang menanyakan kapan rilis ini MIUI 12. Setelah keluar secara resmi, eh malah banyak yang mengeluh karena berbagai isu yang menjadi kendala seperti baterai boros dan lain sebagainnya.

Meracik pembaruan yang lebih baik terkait software adalah hal yang sangat sensitif. Tidak hanya menambah fitur baru dan keamanan, developer mungkin pusing tetap membuat ponsel lancar atau normal seperti sebelum pembaruan. Hal ini benar dikatakan oleh Alvin Tse di Facebook terkait update bahwa tidak semudah itu memberikan update, prosesnya cukup rumit.

Jika kamu mengalami beberapa masalah setelah update MIUI 12, admin coba memberikan beberapa solusi yang bisa kamu lakukan. Ini berlaku pada ponsel Xiaomi yang mendapatkan pembaruan MIUI 12. Poin masalah akan langsung admin teruskan dengan beberapa teknis solusi.

Atasi Masalah Setelah Update MIUI 12

Baterai Boros

Masalah setelah update MIUI 12 ini adalah yang paling sering pengguna dapatkan. Perbedaan penggunaan baterai di MIUI ini sebenarnya tidak beda jauh dengan MIUI 11. Sebut saja, Screen On Time (SOT) sebagai salah satu indikator iritnya baterai dari MIUI sebelumnya bisa 9 jam (pada Redmi Note 9 Pro maupun biasa) menjadi hanya 7 jam saja untuk penggunaan yang sama seperti game.

Perbedaan 2 jam mungkin bagi beberapa orang sangat signifikan. Kemampuan baterai untuk penggunaan sehari-hari menurun. Hal ini dirasakan setelah orang-orang melakukan pembaruan.

Solusi yang bisa kamu lakukan beberapa diantaranya adalah:

  • Mulai Otomatis. Membuka Setelan kemudian mengetikan kata kunci ini, kemudian mematikan aplikasi-aplikasi yang dimulai otomatis.
  • Pengoptimalan Baterai. Hal ini akan menyesuaikan penggunaan aplikasi agar tidak memakan daya baterai lebih banyak
  • Menghidupkan Penghematan Baterai. Pada menu keamanan kamu dapat menemukan penghemat baterai ini. Sudah pasti segala aktivitas akan ditekan supaya menghemat baterai. Sistem akan melakukan pembersihan cache setiap dalam mode sleep.
  • Penghemat baterai aplikasi. Pada menu yang sama, kamu bisa memilih aplikasi-aplikasi apa saja yang dapat menghemat baterai.

Ada kelemahan yang harus kamu ketahui apabila kamu menggunakan cara-cara ini. Ponsel memang akan menjadi lebih irit baterai. Tetapi performa ponsel kamu akan ditekan sedemikian rupa agar. Hal ini tidak direkomendasikan untuk bermain game. Bermain game akan mengalami patah-patah dan tidak berjalan lancar.

Untuk kamu yang suka membuka banyak tab saat browsing juga tidak direkomendasikan. Karena proses latar belakang saat solusi ini diterapkan akan terbatasi, sehingga berpindah antar aplikasi atau tab akan membuat ponsel memuat kembali.

Barulah ketika kamu tidak menggunakan ponsel dalam waktu beberapa jam karena bekerja, hal ini bisa jadi solusi masalah setelah update MIUI 12. Ponsel akan benar-benar hemat daya karena tidak digunakan. Atau setidaknya kamu tidak melakukan banyak hal yang berat, misal hanya menggunakan aplikasi Whatsapp untuk komunikasi.

Tampilan Pusat Kontrol Menjadi Jelek (Abu-Abu)

Kamu bisa mengatasi masalah setelah update MIUI 12 ini dengan cukup mudah. Gantilah tema ponsel kamu yang dapat mengubah tema pusat kontrol pada MIUI 12. Berikut tema yang bisa mengubah tampilan Pusat Kontrol:

  • Khalifa Line UI
  • Hitam Gelap (ubah ikon melalui kostumisasi tema menjadi hitam gelap)
  • Newportv12
  • Orange Duo

Beberapa yang mengeluhkan mengapa tampilan pusat kontrol menjadi ber-background abu-abu adalah untuk alasan performa. Sebelumnya memang keren efek blur (gaussian blur), karena alasan untuk meningkatkan performa warna solid (1 warna abu-abu) dipilih. Ini menurut developer dari Xiaomi Team. Tampilan pusat kontrol ini dikeluhkan pada Redmi Note 9 dengan MIUI 12 ekor 4.

Beberapa Solusi Atasi Masalah MIUI 12

Berikut ini admin berikan dalam bentuk poin-poin saja setelah kamu update ke MIUI 12:

  • Reset ke pengaturan pabrik (opsional) tidak wajib dilakukan
  • Biasakanlah, setelah update memang baterai boros. Tunggulah beberapa waktu sampai penggunaan normal kembali
  • Update seluruh aplikasi dan game yang kamu gunakan ke versi yang paling baru
  • Matikan ponsel untuk beberapa jam setelah update
  • Gunakan mode penghemat baterai hanya saat ponsel tidak digunakan sering
  • Kalibrasikan baterai ponsel (menggunakan sampai baterai habis, lalu di cas sampai penuh lalu digunakan sampai habis)
  • Kalibrasikan kecerahan layar (aktifkan kecerahan manual, gunakan kecerahan layar maksimal dalam 1 hari dan gunakan kecerahan minimal dalam 1 hari)
  • Tidak menghidupkan lokasi jika tidak digunakan

Penutup

Solusi-solusi diatas bisa kamu gunakan untuk atasi masalah setelah update MIUI 12. Sebagian pengguna mungkin akan melihat cara-cara ini sangat berpengaruh namun sebagian mungkin tidak.

Terlepas dari itu, jika memang masalah setelah update MIUI 12 ini sangat mengganggu dan tidak masuk akal. Kamu bisa menggaransikan ponsel untuk kemudian melakukan downgrade (misal jika ponsel bootloop setelah update).

Related Post :
Subscribe
Notify of
guest

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

2 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments

Bang mau tanya gmn caranya balikin dual SIM yang dinonaktifkan di HP redmi 9