Cara Transfer Gopay ke Shopee Pay: Mudahnya Berbelanja Online

  • Android
  • Okt 11, 2023

Gopay dan Shopee Pay adalah dua fitur yang sangat populer dalam dunia belanja online di Indonesia. Namun, apakah Anda tahu cara mentransfer saldo Gopay ke Shopee Pay? Jangan khawatir, karena dalam artikel ini, kami akan membahas langkah-langkahnya secara rinci. Mari kita mulai!

Keuntungan Menggunakan Gopay dan Shopee Pay

Mengapa Anda harus menggunakan Gopay dan Shopee Pay? Ada beberapa keuntungan yang bisa Anda dapatkan:

  • Kemudahan dan Keamanan: Dengan Gopay dan Shopee Pay, Anda tidak perlu repot-repot membawa uang tunai atau kartu kredit. Semua transaksi bisa dilakukan dengan mudah melalui smartphone Anda.
  • Promo dan Diskon: Kedua platform ini seringkali menawarkan promo dan diskon menarik untuk pengguna Gopay dan Shopee Pay. Anda bisa mendapatkan produk dengan harga lebih murah.
  • Poin dan Cashback: Setiap kali Anda melakukan pembayaran dengan Gopay atau Shopee Pay, Anda akan mendapatkan poin atau cashback yang bisa digunakan untuk transaksi berikutnya.

Alasan Transfer Gopay ke Shopee Pay atau Sebaliknya

Kamu yang sekarang pasti tahu jika Tokopedia menggunakan metode pembayaran dengan Gopay sedangkan Shopee menggunakan Shopee Pay. Nah apa alasan yang terbesit di hati mimin ingin transfer saldo dari Gopay ke Shopee Pay atau dari Shopee Pay ke Gopay :

  • Saldo Limit Pas ada Promo : Promo di online shop terkadang berbeda-beda jadi pas shoope promo malah saldonya ada di Gopay atau sebaliknya, jadi ini bisa menjadi trik untuk saling transfer saldo.
  • Kejar Gratis Ongkir : Online shop pasti memberikan batas free ongkir untuk setiap akun, nah biasanya mimin jika habis belanja online dan ternyata promo ongkirnya habis. maka saldonya mimin transfer ke online shop sebelah. Contoh tokopedia free ongkirnya habis, langsung pindah ke Shopee untuk nyari free ongkir
  • Pembayaran : maksud dari pembayaran ini adalah kita membeli sesuatu ke orang lain tetapi orang tersebut meminta pembayaran via Gopay atau Shopee Pay

Cara Transfer Saldo Gopay ke Shopee Pay

Jika dahulu Gopay hanya bisa dibuka melalui aplikasi Gojek – Transportasi & Makanan, Sekarang Gopay sudah terpisah seperti OVO dan DANA, jadi tentunya metode ini lebih memudahkan kita untuk melakukan transfer saldo Gopay ke Shopee Pay dengan mudah dan cepat.

Aplikasi Gopay result

Sebelum ke panduan utama, mimin pastikan kalian sudah install aplikasi Gopay dari Google PlayStore ya! Pastikan juga aplikasi tersebut sudah terupdate paling baru. Jika sudah mari kita lanjutkan ke point utamanya yaitu transfer dana Gopay ke Shopee Pay.

Cara Transfer Saldo Gopay ke Shopee Pay result
  1. Buka Aplikasi Gopay
  2. Pilih Transfer
  3. Lanjut kemudian pilih E-Wallet
  4. Pilih Shopee Pay
  5. Kemudian masukkan nomer Shopee Pay
  6. Pilih Klik buat transfer ke (nomor tujuan)
  7. Pastikan nomor yang kamu tulis benar kemudian tekan Verifikasi
  8. Pilih Percaya, lanjut
  9. Masukkan nominal
  10. Kemudian lanjutkan proses pembayaran sampai selesai.

Cara Transfer Saldo Shopee Pay ke Gopay

Shopee Pay masih jadi satu dengan online shop Shopee jika ingin mengisi saldo, Top Up atau Transfer maka masih memerlukan aplikasi Shopee

Kembali lagi sebelum ke panduan utama, mimin tegaskan kamu sudah install aplikasi Shopee yang sudah terupdate dan pastikan juga saldo kamu mencukupi. Metode kali ini menggunakan dua aplikasi yaitu aplikasi Gopay Terupdate dan Aplikasi Tokopedia.

belum support virtual account

Mengapa menggunakan aplikasi Shopee dan Tokopedia? Karena barusan mimin cek Aplikasi Gopay belum memiliki fitur TopUp Gopay Melalui Virtual Account. Cek gambar diatas.

Panduan Transfers Gopay ke Shopee Pay

shopee pay ke gopay result
  1. Buka Aplikasi Tokopedia (tutorial gambar diatas)
  2. Tekan icon Gopay yang ada Saldonya
  3. Kemudian pilih Top-up
  4. Masukkan nominal (minimal top up gopay adalah 10.000)
  5. Lanjut pilih BCA Virtual Account
  6. Kemudian pilih Top-up
  7. Pilih Bayar
  8. Nanti akan muncul Nomor Virtual Account
  9. Sekarang Buka Aplikasi Shopee (tutorial gambar dibawah) – Pilih Transfer
  10. Pilih Transfer ke Bank / Virtual Account
  11. Masukkan Nama Bank (isi BCA)
  12. Masukkan nomor virtual account tadi
  13. Lanjutkan proses sampai selesai.
shopee pay ke gopay 2 result

Dengan demikian, sekarang Anda telah memiliki pengetahuan yang cukup untuk melakukan transfer saldo Gopay ke Shopee Pay. Mudah, bukan? Dengan berbagai manfaatnya, Anda dapat berbelanja online dengan lebih nyaman dan aman. Jangan ragu untuk mencoba langkah-langkah yang telah kami bagikan dan nikmati kemudahan berbelanja di Shopee. Semoga informasi ini bermanfaat bagi Anda dalam menjalani pengalaman berbelanja online yang lebih menyenangkan. Happy shopping!

Post Terkait :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.